JAKARTA – Banyak putra Jakarta yang mengukir prestasi dan karier cemerlang di berbagai bidang, tak terkecuali di bidang militer, khususnya di TNI AD. Beberapa jenderal dari TNI AD lahir di ibu kota dan memiliki karier yang gemilang.
Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI (Purn) Budiman adalah salah satu perwira TNI AD tersebut. Lahir di Jakarta pada 25 September 1956, Jenderal TNI (Purn) Budiman telah memegang sejumlah jabatan penting sebelum menjabat sebagai KSAD pada periode 2013-2014, di antaranya adalah sebagai Panglima Komando Daerah Militer IV (2009-2010), Dankodiklat TNI AD (2010), Wakil KSAD (2011), dan Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan (2013).
Letnan Jenderal TNI Richard T.H. Tampubolon yang lahir di Jakarta pada 24 Mei 1969 juga merupakan perwira TNI dengan karier cemerlang. Alumni Akmil 1992 ini pernah mengemban sejumlah jabatan di antaranya Inspektur Jenderal TNI Angkatan Darat pada 2022, ankoopssus TNI (2020-2021), Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (2019-2020), Kasdam VI Mulawarman (2018-2019), Danrem 023/Kawal Samudera (2016-2017), dan Danrindam VI/Mulawarman (2016).
Follow Berita Okezone di Google News