JAKARTA - Anggota Majelis Hukama Muslimin Dr. Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi menyatakan dialog lintas agama perlu dimasifkan di lini pemuda. Menurutnya, selama ini dialog lintas agama sering terjadi hanya di antara pemuka agama masing-masing.
"Kalau pemuka agama sebenarnya kan mereka sudah bersahabat satu sama lain, karena sering berjumpa di forum yang sama," kata TGB seusai mengisi seminar di Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, Rabu (25/1/2023).
Menurut Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo ini, yang menjadi tantangan saat ini adalah di lini pemuda. Hal itu dikarenakan di tingkat usia tersebut yang masih intens melakukan interaksi sosial baik secara langsung maupun lewat dunia maya yang terkadang menimbulkan kesalahpahaman.
Baca juga:Â Implementasi Dokumen Abu Dhabi, TGB: Bekerja Sama Selesaikan Masalah Umat dan Bangsa
"Tantangan kita adalah bagaimana di level umat khususnya di kalangan anak muda bagaimana anak-anak muda di masing-masing agama itu bisa berkomunikasi dengan temannya yang berbeda agama," ujarnya.
Baca juga:Â TGB: Dokumen Abu Dhabi dari Toleransi ke Kolaborasi
Ia melanjutkan, selain menjaga harmonisasi lintas agama, dengan adanya ruang diskusi yang dibangun oleh pemuda lintas agama diharapkan dapat membantu menemukan pemecah permasalahan yang dialami Indonesia.
"Jadi perjumpaan di tingkat anak-anak muda itu sangat penting," ucapnya.
Â
Follow Berita Okezone di Google News
(fkh)