Share

Densus 88 Temukan Lokasi Perencanaan 'Pengantin' Bom Bunuh Diri Polsek Astana Anyar

Puteranegara Batubara, Okezone · Rabu 14 Desember 2022 16:20 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 14 337 2727075 densus-88-temukan-lokasi-perencanaan-pengantin-bom-bunuh-diri-polsek-astana-anyar-RQIdopYUvf.jpg Foto: Antara

JAKARTA - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menemukan lokasi yang diduga dijadikan tempat perencanaan pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat.

(Baca juga: Terungkap! Agus Sujatno 'Pengantin' Polsek Astana Anyar Bawa 2 Bom Panci di Ransel, Satu Meledak)

"Densus 88 telah menemukan beberapa lokasi/tempat (kos-kosan pelaku) yang diperkirakan terkait dengan persiapan atau perencanaan aksi ini," kata Kabag Banops Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar kepada awak media, Jakarta, Rabu (14/12/2022).

Aswin melanjutkan, bahwa, pihaknya juga terus melakukan pemeriksaan ke sejumlah saksi terkait dengan peristiwa tersebut. "Serta memeriksa sejumlah orang yang diduga memiliki informasi terkait peristiwa ini," ujar Aswin.

Polri memastikan bahwa ledakan yang terjadi di Polsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat, pada Rabu, 7 Desember 2022, merupakan bom bunuh diri. Terduga pelaku bom bunuh diri tewas dalam aksi tersebut.

Pelaku bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat, adalah Agus Sujatno alias Agus Muslim yang merupakan mantan napr terorisme (napiter).

Dalam peristiwa itu, sebanyak 11 orang menjadi korban. Bahkan, satu polisi, anggota Polsek Astana Anyar Aipda Sofyan meninggal dunia dalam perawatan di RS Immanuel Bandung.

Follow Berita Okezone di Google News

(fmi)

1
1
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini