YOGYAKARTA - Upaya pengamanan acara pernikahan putra Presiden Jokowi terus dimaksimalkan. Kali ini, Tim Penjinak Bom (Jibom) Detasemen Gegana Sat Brimob Polda DIY melakukan sterilisasi kediaman Erina Gudon di Dusun Purwosari Kalurahan Sinduadi Kapanewon Mlati Sleman, Rabu (7/12/2022).
Tim Jibom berseragam datang ke kediaman Erina, di Padukuhan Purwosari, Kalurahan Sinduadi, Kabupaten Sleman sekitar pukul 13.30 WIB. Dengan berpakaian lengkap serta membawa detektor mereka mulai bekerja.
Tim menyisir dari kawasan jalan masuk di lokasi kegiatan, menuju titik utama yang berada tepat di depan rumah Erina. Setiap sudut dan sisi mereka sisir untuk mencari benda mencurigakan yang dianggap bahaya.
Sementara itu, di depan rumah Erina di area yang terlihat megah dan telah didekorasi, tim mengamati dan memeriksa setiap sudut area. Mereka mengarahkan peralatan ke setiap bagian ruangan dan barang-barang yang ada di tempat tersebut.
Hal yang sama juga dilakukan di titik lain, yang terdapat beberapa peralatan pendukung tata suara untuk perhelatan kegiatan. Bahkan grill pada penyejuk udara juga dicek oleh tim jibom tersebut. Termasuk area kediaman Erina yang sedang didekorasi oleh tim dengan gaya dapur kuno.
"Sterilisasi ini sudah merupakan protap pengawalan. itu dilakukan mengingat acara tersebut akan dihadiri oleh banyak tamu VVIP negara, termasuk bapak presiden Joko Widodo selaku calon mertua Erina,"ujar CEO Wedding Organizer Pengantin Production, Dani Wigung.
Follow Berita Okezone di Google News