Share

Pimpinan DPR segera Kirimkan KUHP ke Presiden Jokowi

Felldy Utama, MNC Portal · Selasa 06 Desember 2022 18:31 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 06 337 2721840 pimpinan-dpr-segera-kirimkan-kuhp-ke-presiden-jokowi-572EYcbI3G.jpg Wakil Ketua DPR RI, Lodewijk (foto: MPI/Felldy)

JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Lodewijk F Paulus memastikan akan segera mengirimkan hasil pengesahan rancangan kitab undang-undang hukum pidana (RKUHP), menjandi undang-undang dalam rapat paripurna hari ini kepada Presiden Joko Widodo.

"Setelah ini tentunya pimpinan DPR akan menyurati presiden tentang pengesahan ini," kata Lodewijk dalam jumpa persnya usai sidang paripurna di Gedung Nusantara II, kompleks parlemen, Jakarta, Selasa (6/12/2022).

 BACA JUGA: Polisi Minta Massa Demo Tolak KUHP di DPR untuk Bubarkan Diri

Legislator Golkar itu menyampaikan bahwa proses ini penting agar selanjutnya pemerintah akan menandatangani sekaligus memberikan penomoran atas KUHP tersebut. Kendati demikian, Lodewijk belum menjelaskan secara rinci kapan hasil keputusan rapat paripurna ini akan dikirim ke Presiden Jokowi.

"Secepatnya, kita akan segera sampaikan," ujarnya.

 BACA JUGA: KUHP Baru : Manjat Kantor Pemerintah dan Tak Izin Pejabat Dapat Dipidana

Diberitakan sebelumnya, DPR mengesahkan Rancangan tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) menjadi Undang-undang di Rapat Paripurna DPR pada Selasa (6/12/2022). Sembilan fraksi termasuk PKS sepakat RKUHP disahkan menjadi UU usai Ketua Komisi III DPR Bambang Wuryanto membacakan laporan Komisi III.

"Selanjutnya saya tanyakan kepada fraksi, apakah RUU tentang KUHP dapat disetujui untuk disahkan menjadi UU?," tanya Dasco yang dijawab setuju dan disambut ketukan palu.

Follow Berita Okezone di Google News

(wal)

1
1
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini