JAKARTA - Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia pada Jumat (2/12/2022). Jenazah dimakamkan malam ini di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat.
Berdasarkan pantauan MNC Portal, isak tangis dari pihak keluarga dan kerabat menemani proses pengantaran jenazah almarhum ke peristirahatan terakhirnya.
Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, Raja Juli Antoni terpantau menemani perjalanan terakhir almarhum Ferry Mursyidan Baldan di TPU Karet Bivak.
Sebelum melepas pemakaman almarhum, Raja Juli sempat memberikan sedikit pandangannya tentang sosok almarhum sesama hidupnya sebagai politikus ulung di Indonesia.
"Atas nama Kementerian ATR/BPN mengucapakan rasa duka yang mendalam, Pak Ferry merupakan Menteri terbaik yang kami miliki dalam mengurus pertahanan dan tata ruang di Indonesia," kata Raja Juli.
Selain Raja Juli, tokoh politik lainnya juga terlihat mendampingi Ferry untuk terakhirnya kalinya. Tampak Akbar Tanjung juga hadir di TPU Karet Bivak. Mereka juga turut menaburkan bunga di atas makam Ferry Mursyidan Baldan bersama keluarga dan kerabat lainnya.
Follow Berita Okezone di Google News