JAKARTA - Mantan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) tengah berkumpul di kediamannya, Jalan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Hal itu, disampaikan langsung Sekertaris Majelis Syuro Persaudaraan Alumni (PA 212) Slamet Ma'arif usai berkunjung dan menemui Habib Rizieq. Ia mengatakan, Habib Rizieq masih dinyatakan bebas bersyarat, dan berstatus tahanan kota.
"Tadi sekitar jam 07.18 WIB beliau sampai di Petamburan mendapatkan hak beliau untuk bebas bersyarat, jadi sekarang beliau statusnya tahanan kota, berkumpul bersama kita semua dan keluarga," ujar Slamet, di Petamburan III, Tanah Abang Jakarta Pusat, Rabu (20/7/2022).
Kendati demikian, Slamet bersyukur dengan kedatangan Habib ke kediamannya. Karena, selain datang dalam keadaan sehat, kedatangan Habib adalah bagian dari silaturahmi sembari melepas rindu dengan teman-teman seperjuangannya.
"Alhamdulillah beliau sehat wal afiat tadi juga disampaikan trimakasih juga kepada keluarga beliau oleh beliau pada pengacara dan pada semua pihak yang mendoakan beliau," tuturnya.
Follow Berita Okezone di Google News