Share

Arus Balik Lebaran, 133.384 Kendaraan Tinggalkan Semarang Via Gerbang Tol Kalikangkung dan Banyumanik

Angga Rosa AD, Koran SI · Kamis 05 Mei 2022 06:01 WIB
https: img.okezone.com content 2022 05 05 337 2589419 arus-balik-lebaran-133-384-kendaraan-tinggalkan-semarang-via-gerbang-tol-kalikangkung-dan-banyumanik-SVGqeVdluw.jpg Gerbang Tol Kalikangkung (Foto : MPI)

SEMARANG - Pada arus balik Lebaran 2022, Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTTRD) mencatat sebanyak 133.384 unit kendaraan bermotor meninggalkan Semarang melalui Gerbang Tol Kalikangkung dan Banyumanik pada H1 hingga H2 lebaran. Secara kumulatif volume lalu lintas transaksi di dua gerbang tol tersebut selama dua hari naik 80,57 persen dari lalu lintas normal sebanyak 73.868 kendaraan.

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division Tody Satria mengatakan, pada Gerbang Tol Kalikangkung, volume kendaraan yang menuju Semarang juga masih tinggi.

Hingga Rabu 4 Mei 2022, tercatat sebanyak 87.620 kendaraan menuju Semarang atau naik 155 persen dari lalu lintas normal sebesar 34.319 kendaraan.

"Untuk kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 37.604 kendaraan atau naik 5 persen dari lalu lintas normal sebesar 35.659 kendaraan," terangnya dalam keterangan tertulis yang diterima, Kamis (5/5/2022).

Kemudian volume lalu lintas di Gerbang Tol Banyumanik hingga Rabu 4 Mei 2022, tercatat sebanyak 53.562 kendaraan menuju Semarang atau naik 52 persen dari lalu lintas normal sebesar 35.320 kendaraan. Sedangkan kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebesar 95.780 kendaraan atau naik 151 persen dari lalu lintas normal sebesar 38.209 kendaraan.

Tody menjelaskan, pada H1 hingga H2 Lebaran, Jasa Marga juga memantau volume lalu lintas transaksi di beberapa gerbang tol (GT) di ruas jalan tol Transjawa. Dari data kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek terlihat volume lalu lintas pada GT Cikampek Utama pada 3 Mei 2022 sebanyak 64.372 kendaraan atau turun 8,42% dari volume lalu lintas 2 Mei 2022 sebesar 70.294 kendaraan yang mana secara kumulatif H1 hingga H2 Lebaran sebesar 134.666 kendaraan atau meningkat sebesar 136 persen dari lalu lintas normal.

Follow Berita Okezone di Google News

Sedangkan Wilayah Jawa Timur tercatat sebayak 101.433 kendaraan yang meninggalkan Surabaya melalui Gerbang Tol Warugunung dan Gerbang Tol Kejapanan Utama atau naik 91,12 persen dari lalu lintas normal sebanyak 53.072 kendaraan.

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol Transjawa untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol.

"Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah (menggunakan masker, cuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan) saat berada di rest area, memastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan," ucap Tody.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini