JAKARTA - Tim Satuan Tugas (Satgas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan sejumlah uang dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
"Kami telah mengamankan beberapa pihak dan sejumlah uang sebagai bukti yang diperoleh pada saat tangkap tangan," ujar Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron saat dikonfirmasi, Rabu (19/1/2022).
Sebelumnya, KPK membenarkan tim satgas KPK kembali menggelar OTT pada Selasa, 18 Januari 222, malam. Operasi senyap KPK kali ini dilancarkan di Kabupaten Langkt, Sumatera Utara.
"Benar, informasi yang kami peroleh, Selasa 18/1/2022 malam tim KPK berhasil menangkap beberapa pihak dalam kegiatan tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara," kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri.