JAKARTA - Mantan Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto melakukan kunjungan kerja ke Sirkuit Pertamina Mandalika usai ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Komandan Lapangan MotoGP Mandalika.
Kedatangannya untuk memastikan kesiapan pelaksanaan event internasional MotoGP.
"Dalam kunjungan kali ini saya turun langsung untuk melihat Sirkuit Mandalika, dan seluruh persiapan perhelatan balap internasional MotoGP," katanya, Senin (10/1/2022).
Kunjungan yang dimulai dari Minggu, 9 Januari 2022 itu, didampingi Kapolda NTB Irjen Djoko Poerwanto, Danrem 162/Wira Bhakti Sekretaris Daerah (Sekda) NTB, Danlanud ZAM Rembiga, dan beberapa Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) NTB lainnya.
Hadi menyampaikan, persiapan pelaksanaan even MotoGP yang dijadwalkan Maret 2022, harus benar-benar matang dan maksimal. Itu termasuk di antaranya pemeliharaan keamanan dan ketertiban yang harus dilibatkan seluruh elemen di NTB.
"MotoGP di Sirkuit Mandalika menyangkut nama Indonesia di mata internasional. Jadi persiapannya harus benar-benar maksimal," ucap.
Baca Juga : MotoGP Mandalika 2022, Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto Sediakan Tiket Nonton untuk Warga Lokal
Ia melanjutkan, pelaksanaan MotoGP 2022 harus didukung oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Dukung Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, Kabupaten Morowali Hibahkan Tanah ke KKP