Share

Mengenal Kombes Pol Iwan Saktiadi, Komandan Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Fahreza Rizky, Okezone · Jum'at 01 Oktober 2021 11:47 WIB
https: img.okezone.com content 2021 10 01 337 2479725 mengenal-kombes-pol-iwan-saktiadi-komandan-upacara-hari-kesaktian-pancasila-imwyrph8Az.jpg Kombes Pol Iwan Saktiadi (Foto: Krjogja)

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2021 yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Jumat (1/10/2021).

Berdasarkan rilis resmi Biro Pers Sekretariat Presiden, yang bertindak sebagai komandan upacara ialah Kombes Pol Iwan Saktiadi. Sementara yang bertindak sebagai Perwira Upacara ialah Brigjen TNI Novi Helmy Prasetya.

Rangkaian upacara dimulai dengan laporan komandan Umupacara kepada Presiden Joko Widodo yang bertindak selaku inspektur upacara untuk kemudian berlanjut dengan mengheningkan cipta.

Dalam upacara peringatan pagi ini, Ketua Dewan Perwakilan Daerah, La Nyalla Matalitti, membacakan naskah Pancasila. Setelahnya, Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Bambang Soesatyo, membacakan naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Baca juga: Upacara Hari Kesaktian Pancasila Ditutup dengan Syahdunya Lagu Gugur Bunga

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Puan Maharani, kemudian membacakan sekaligus menandatangani naskah Ikrar. Adapun Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, membacakan doa yang menjadi penutup rangkaian acara.

Baca juga: Presiden Jokowi Pimpin Upacara Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya

Follow Berita Okezone di Google News

Profil Kombes Pol Iwan Saktiadi

Dilansir dari Wikipedia, Komandan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2021, Kombes Pol Iwan Saktiadi berasal dari Korps Lalu Lintas. Dia saat ini menjadi sebagai Dirlantas Polda Derah Istimewa Yogyakarta.

Perwira menengah Polri itu lahir di Cilacap, Jawa Tengah, pada 29 September 1975. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1998.

Sebelum menjadi Dirlantas Polda DIY, Iwan Saktiadi pernah menjabat Wakapolresta Surakarta pada 2019. Lalu sebelumnya juga ia pernah mengemban tugas sebagai Kapolres Sukoharjo pada 2017. Iwan juga tercatat pernah menjabat Kasubdit Regident Ditlantas Polda Metro Jaya.

Baca juga: Sejumlah Pejabat Negara Ikuti Upacara Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini