Share

Kemenhub: Terjadi Kenaikan Aktivitas Transportasi Tiga Hari Jelang Larangan Mudik

Binti Mufarida, Sindonews · Kamis 06 Mei 2021 13:52 WIB
https: img.okezone.com content 2021 05 06 337 2406558 kemenhub-terjadi-kenaikan-aktivitas-transportasi-tiga-hari-jelang-larangan-mudik-F0dFrVESz8.jpg Ilustrasi (Foto: Okezone)

JAKARTA - Juru Bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Adita Irawati mengatakan bahwa terjadi kenaikan aktivitas transportasi 10-15% tiga hari menjelang pelarangan mudik pada 6-17 Mei 2021.

ā€œJadi dari laporan yang kami dapatkan dari operator transportasi udara, laut dan juga kereta api, peningkatan di 3 hari terakhir masa pengetatan, itu sebenarnya tidak setinggi yang kami prediksi. Jadi angka di atas 10-15% ya,ā€ ungkap Adita dalam dialog ā€˜Tunda Mudik, Selamatkan Keluarga di Kampung’ secara virtual dari Graha BNPB, Jakarta, Kamis (6/5/2021).

Sementara itu, kata Adita, dari laporan Jasa Marga sebanyak 150.000 kendaraan juga terpantau melewati Tol. Kemudian, di hari pertama pelarangan mudik juga masih banyak aktivitas transportasi yang menunjukkan peningkatan namun tidak signifikan.

Baca juga:Ā GT Cikarang Barat Ditutup, Pekerja Pabrik Protes Turun ke Jalan

ā€œNah tapi sekarang kan sudah terjadi ya, kita masa pengetatan sudah berakhir, hari ini hari pertama pelarangan, yang kami lihat dan kalau dari sisi pengelolaan atau pengendalian transportasi, angka-angkanya memang menunjukkan ada peningkatan tetapi tidak signifikan,ā€ katanya.

Baca juga:Ā Kemenhub Pastikan Sudah Banyak Kendaraan Ditindak di Hari Pertama Pelarangan Mudik

Dia menyebut di hari pertama pelarangan mudik sudah banyak kendaraan yang ditindak. Artinya, masih banyak masyarakat yang nekat mudik.

ā€œKami juga sudah mendapat laporan sudah cukup banyak penindakan yang dilakukan gitu. Artinya apa memang masih tetap saja ada masyarakat yang tetap pengen mudik gitu ya meskipun sudah kita berikan sosialisasi tentang dampaknya,ā€ tuturnya.

Follow Berita Okezone di Google News

(fkh)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini