Share

Akun BIN Posting Foto Singkong Goreng, Warganet: Lagi Ngintel di Mana Nih?

Raka Dwi Novianto, Sindonews · Minggu 21 Maret 2021 22:21 WIB
https: img.okezone.com content 2021 03 21 337 2381617 akun-bin-posting-foto-singkong-goreng-warganet-lagi-ngintel-di-nana-nih-WFjnZ2Fe2G.jpg Foto: Twitter @binofficial_ri

JAKARTA - Badan Intelijen Negara (BIN) kerap menjadi bahan perbincangan umum. Pekerjaan anggotanya yang sangat rahasia malah membuat rasa ingin tahu masyarakat jadi lebih tinggi.

Bahkan ada beberapa di antaranya yang menebak-nebak, intel membaur dengan masyarakat. Cukup banyak yang mengira intel bekerja sebagai tukang bakso keliling ataupun pekerjaan lainnya yang sangat dekat dengan masyarakat.

Keinginan tahuan masyarakat itu pun terbukti saat akun Twitter resmi milik BIN mengunggah sebuah foto sepiring singkong goreng dengan sambal dan secangkir kopi.

Baca juga: Tanggapan BIN soal Buzzer: Mengancam dan Harus Ditertibkan

"Singkong adalah salah satu produk petani lokal yang dapat diolah menjadi beragam menu enak dan sehat," tulis keterangan foto tersebut.

Foto yang baru diunggah beberapa jam itu cukup menarik perhatian warganet. Beberapa di antaranya berkomentar dan penasaran, apakah ada intel yang bekerja sebagai penjual singkong goreng atau tidak.

"Lagi ngintel jadi tukang singkong di mana min?," tanya pemilik akun @penjual***.

Baca juga: Patroli Medsos 24 Jam, BIN Akan Datangi Pemilik Akun yang "Kebablasan"

Komentar lainnya muncul dari pemilik akun @AliWardardana. Dirinya menyinggung apakah singkong dapat menambah stamina para intelijen.

"Bisa menambah stamina waktu ngintel ya, Ndan?," kata @AliWardardana. (qlh)

Follow Berita Okezone di Google News

(aky)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini