JAKARTA - Wakil Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI), Aziz Yanuar mengaku tak mengetahui keberadaan Habib Rizieq Shihab. Meski demikian, ia memastikan kondisi Habib Rizieq sangat baik setelah pulang dari Rumah Sakit Ummi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu 28 November 2020 malam.
“Persoalan di mana, itu hak beliau. Saya tidak mengetahuinya,” katanya, Minggu (29/11/2020).
Baca Juga:Â Â Sesalkan Habib Rizieq, Doni Monardo: Pemerintah Akan Bertindak Tegas ke Siapa pun!
Meski demikian, dari komunikasinya melalui saluran telepon, Aziz memastikan Rizieq sendiri dalam kondisi sehat. Karena alasan itulah, ia kemudian diperbolehkan pulang dari RS Ummi Bogor.
ÂBahkan, termasuk saat jalani perawatan di sana, Aziz memastikan kesehatan Imam Besar FPI stabil dan tidak pernah memburuk. "Kondisi kesehatannya tidak pernah memburuk Alhamdulillah. Jadi, konsisten Alhamdulillah baik dan sehat," ungkap Aziz.
Baca Juga:Â Â RS Ummi Minta Maaf ke Satgas Covid-19 Terkait Polemik Habib Rizieq
Sedangkan saat disinggung apakah Rizieq berada di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Aziz menolak memberitahu keberadaannya. Ia mengelak bila saat ini Rizieq berada disana.
"Kalau itu saya tidak tahu," tutupnya.
Follow Berita Okezone di Google News
(Ari)