JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperkenalkan tujuh anak dari kalangan milenial yang diangkat menjadi staf khusus (stafsus) di beranda Istana Merdeka, Jakarta. Mereka berasal dari beragam latar belakang.
Semuanya akan membantu pemerintahan Jokowi bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin periode 2019-2024. Para stafsus itu diperkenalkan dengan duduk di bean bag yang sebelumnya telah disiapkan oleh pihak Istana.
"(Tugasnya) mengembangkan inovasi-inovasi," kata Jokowi, Kamis (21/11/2019).Â
Baca Juga:Â Jokowi Minta Anak Buahnya Cabut 40 Peraturan Menteri hingga Akhir Tahun
Adapun ketujuh stafsus Jokowi tersebut adalah:
1. Adamas Belva Syah Devara - Pendiri Ruang Guru
2. Putri Tanjung - CEO dan Founder Creativepreneur
3. Andi Taufan Garuda Putra - CEO Amarta
4. Ayu Kartika Dewi - Perumus Gerakan Sabang Merauke
5. Billy Mambrasar - Pemuda asal Papua, penerima beasiswa kuliah di Oxford
6. Angkie Yudistia - Pendiri Thisable Enterprise (kader PKPI, difabel tuna rungu)
7. Aminuddin Maruf - Aktivis Kepemudaan Mahasiswa yang juga mantan Ketua Pergerakan Mahasiswa Indonesia (PMII)
(Ari)