JAKARTA – Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Barat Rompis Romli mengungkapkan kebakaran rumah tinggal di Jalan Taman Kota Raya, RT 16 RW 05, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, atau tepatnya di samping Stasiun Taman Kota, akibat korsleting listrik. Kerugian pun ditaksir mencapai Rp900 juta.
"Penyebab korsleting listrik. Luas area 20x15 = 300 meter persegi. Kerugian estimasi Rp900.000.000," jelas Rompis ketika dikonfirmasi Okezone, Rabu (30/10/2019).
@jktfirefighter tolong dibantu ini terjadi di pemukiman dekat stasiun taman kota @CommuterLine pic.twitter.com/Sgfxdxlnwl— Ajeng Diah Linda A (@ajenglau) October 30, 2019
Baca juga: Kebakaran Rumah Tinggal Dekat Stasiun Taman Kota Berhasil Dipadamkan
Ia menerangkan, objek terbakar sebanyak 24 rumah tinggal. Total sebanyak 16 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.
"Objek terbakar rumah tinggal 24 pintu. Total 16 unit beserta pendukung. Pemadaman selesai pukul 11.25 WIB," papar Rompis.
Baca juga: Perjalanan KRL Tangerang-Duri Kembali Normal Usai Terganggu Kebakaran Rumah
#OperasiSiagaIbukota#InfoKebakaran Rumah Tinggal di Jl. Perumahan Taman Kota, Titik Kenal Stasiun Taman Kota, Kel. Kembangan Utara, Kec. Kembangan, Jakarta Barat |Penanganan : 12 Mobil Damkar, PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, Tagana, Polsek, Koramil | Situasi : Proses pemadaman pic.twitter.com/6ZVan7vORn— BPBD DKI Jakarta (@BPBDJakarta) October 30, 2019
Sebagaimana diberitakan, kebakaran rumah tinggal di samping Stasiun Taman Kota, Kembangan Utara, Jakarta Barat, dilaporkan terjadi sekira pukul 09.30 WIB, Rabu 30 Oktober 2019.
Akibat peristiwa ini, perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) rute Tangerang–Duri sempat dihentikan sementara.
"Perjalanan KRL lintas Tangerang–Duri yang sempat tertahan karena kebakaran permukiman di sekitar Stasiun Taman Kota mulai pukul 10.30 WIB sudah dapat dilalui," ujar VP Corporate Communication PT KCI Anne Purba.
(han)